Sega mengumumkan penundaan seri game Sonic The Hedgehog terbaru, Sonic World Adventure. Game itu baru akan muncul pada musim semi 2009.
Sega memutuskan untuk menunda game Sonic World Adventure. Penundaan terjadi di Jepang untuk versi konsol Xbox 360 dan PlayStation 3, sedangkan untuk versi Nintendo Wii Sega tetap akan meluncurkannya pada 18 Desember 2008.
Game Sonic World Adventure versi untuk di luar Jepang dikenal dengan nama Sonic Unleashed. Versi ini dikabarkan tidak akan mengalami penundaan dan akan luncur pada pekan ketiga November 2008.
Sega menyebut beberapa alasan di balik penundaan tersebut. Salah satunya adalah peningkatan mutu game.
Sonic Unleashed kembali menempatkan gamer pada posisi si landak biru Sonic. Kali ini ia harus memulihkan dunia yang terpecah belah akibat ulah Dr Eggman.
Uniknya, dalam game ini Sonic akan tampil dalam bentuk jadi-jadian ala manusia serigala alias werewolf. Versi gelap Sonic ini disebut akan memiliki kekuatan lebih besar pada malam hari.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar